Shalom….
Siapapun anda, lelaki atau wanita, tua atau muda, saya yakin
anda sedang mengangumi seseorang bahkan lebih dari satu orang, biasanya kita mengagumi seseorang karena kesuksesannya dalam
meraih impian, berhasil dalam hidup dan seseorang yang memecahkan rekor dunia.
salah satu wanita yang sangat dikagumi di Malaysia, Dr.Halina Mohd Yunos, karena Ia Dokter yang sukses dan dia adalah Isteri kepada Dr Sheikh Muszaphar, anda tahu siapa beliau? Beliau adalah Astronout pertama
Malaysia.
di Inggris, sosok wanita yang sangat dikagumi adalah The Duchess of Cambridge Catherine Elizabeth Middleton , seorang wanita yang tidak mempunyai
darah keturunan ningrat, tetapi Beliau menikah kepada seorang Pengeran, ahli
waris tahta kerajaan Inggris. Dia akan menjadi Ratu Inggris.
Saya sendiri mengangumi mereka, Dr. Halina dan Kate, tetapi
dari kedua sosok tersebut, saya lebih mengagumi ibu saya, ibu yang melahirkan
dan membesarkan saya dengan penuh kasih sayang dan harapan.
ibu saya tidak mempunyai title dan jabatan yang tinggi dalam
hidupnya, Beliau seorang ibu rumahtangga
dan pelayan Tuhan, saya sebutkan nama
Beliau, mungkin hanya keluarga dan tetangga saya yang mengenalinya, tetapi ibu
sayalah wanita yang sangat saya kagumi di dalam hidup saya, beliaulah sumber
kekuatan dan insiprasi dalam hidup saya.
Ibu saya. Wanita Kartini Modern, Versi saya.
Ibu saya tidak mempunyai pedidikan yang tinggi, tetapi beliau
menjalani tugas sebagi seorang ibu dengan sangat baik bahkan hebat, dalam
mendididk dan membesarkan ketiga anaknya tidak ada kata pilih kasih, dan tidak
kompromi dengan salah, ketika ada anaknya yang salah beliau akan dengan tegas
mengatakannya, sekalipun itu berat, saya tau ibu melakukan semua itu karena Ia
mau memberikan kami contoh yang baik, benar dan salah tidak dapat ditawar,
karena kebenaran akan tetap benar dan salah tetap salah dan akan mendapatkan
hukuman atau teguran.
Ibu saya suka mengabadikan poto kenangan ketika kami masih kecil.
Saya juga terinspirasi dari kebaikan yang ada pada ibu saya,
mungkin inilah kasih seorang ibu, kasih yang tidak ada hentinya dan kasih yang
tidak memilih kepada siapa Ia harus berbagi, beliau memberikn kasihnya tidak
hanya kepada kami, anak-anaknya, tetapi kepada orang lain yang membutuhkannya,
sekalipun ibu saya tidak mempunyai uang yang banyak, dan harta yang melimpah
tetapi beliau masih saja bisa berbagi kasih kepada orang yang membuthkan,
seperti keluarga kami jika mereka meminta bantuan ibu saya akan segera
membantu, jika beliau tidak bisa memberikan uang atau barang, Ibu saya akan
berdoa untuk orang itu.
Poto bersama saudara saya ketika masih remaja.
Poto bersama saudara saya ketika masih remaja.
ibu saya juga perduli terhadap orang di sekelilingnya, beliau
sangat peduli, apalagi teman sepelayanan dalam Tuhan dan tetangga, ketika ada
teman yang sedang menghadapi masalah ibu saya akan segera membantu orang
tersebut, walaupun orang tersebut tidak memberitahukan masalah yang Ia hadapi,
ibu saya akan menyempatkan diri untuk mengunjungi orang itu kalo ada rejeki
ibusaya akan membawakan buah tangan , tetapi
kalo tidak ada, ya Beliau akan mengunjungi orang itu dan memberikan support
moral dan mendoakan orang tersebut.
ibu saya selalu mendapatkan panggilan telepon maupun sms
untuk datang mengunjungi orang2 yang membutuhkan, bahkan jika ada teman atau
keluarga yang melahirkan, baik pagi, siang atau malam ibu saya akan pergi
melawat orang tersebut bahkan terkadang ibu saya diberikan kepercayaan untuk
memberikan nama kepada bayi yang baru lahir, see I have great mother in this world :)
pernah sekali ibu saya pergi kerumah tetangga yang mau
melahirkan, karena ia melahirkan di rumah, maka ibu saya menemani ibu tersebut,
entah ada apa yang salah,mungkin karena melahirkan di rumah, maka anak tersebut
tidak mendapatkan perawatan yang baik, anak yang dilahirkan itu tidak
mengeluarkan suara, tidak menangis dan semua orang yang ada di rumah itu
pasrah, dan mereka menyangka bahwa anak itu sudah tidak bernyawa, ibu saya diminta oleh bidan untuk berdoa, ya berdoa saja untuk anak ini, mungkin saja ada
mukjizat. dan ya mama saya berdoa, selesai mengucapkan kata amin, bayi itu segera mengeluarkan suara dan
badannya mulai bergerak, ini sesuatu yang jarang terjadi, semua orang di situ
kaget, sesuatu yang aneh baru saja terjadi. Ya aneh tetapi itu nyata. Dan
setelah keadaan mulai tenang ibubapa bayi itu ngomong ke ibu saya, untuk
mengambil anak itu sebagai anak angkat, dan ya anak bayi itu sekarang tumbuh
besar dan menjadi anak angkat ibu saya, dan juga ibu saya yang memberikan nama
anak itu, nama Kristina.
dalam waktu yang sama Ibu saya juga terkadang menjadi kepala
rumah tangga, menggantik tanggugjawab ayah sebagi penjaga, karena ayah saya
selalu bekerja di luar kota, bahkan di Negara Malaysia betaun taun, ayah saya
hanya pulang beberapa bulan sekali, dan selama ayah saya bekerja ibu tetap
menjadi isteri dan ibu yang baik, tidak pernah sekalipun ibu saya mengeluh
kerena menjaga kami anak anaknya.
Ibu mengajarkan kami menjadi anakyang baik, yang membanggakan
orangtua, menjadi berkat buat mereka, belajar sungguh sungguh dan jangan
sesekali bergaul dengan anak-anak gaul yang bisa menjerumuskan kedalam kesesatan.
setiap hari ibu saya mengajarkan untuk berbuat baik kepada sesama jangan sesekali menolak orang yang membutuhkan pertolongan, jika kita mampu memberikan maka berikan.
Ibu saya tau bahwa pendidikan bisa mengubah kualitas hidup anak anaknya, maka Ia menyekolahi kami, selalu memberikan dorongan baik secara rohani maupun jasmani.
Ibu saya tau bahwa pendidikan bisa mengubah kualitas hidup anak anaknya, maka Ia menyekolahi kami, selalu memberikan dorongan baik secara rohani maupun jasmani.
Ibubapa saya bukan siapa2, mereka bukan public figure yang terkenal, tetapi
bagi kami anak anaknya mereka lebih dari hebat dalam membesarkan, mendidik
kami.
kami di besarkan dalam keluarga yang sederhana, tetapi kasih
sayang sangat berkelimpahan, saat kami
membutuhkan kasih sayang ibu, ibu saya selalu ada.
Ibu saya berhasil memdidik kami.
kini ibu saya mempunya seorang anak yang bekerja sebagai
Suster, kakak pertama saya.
dan saya sekarang bekerja sebagai Admin Pembelian disalah
satu perusahaan swasta,
dan adek saya yang bongsu sedang menempuh pendidikan di Universitas
Borneo.
sering kali ibu saya bilang beliau tidak membesarkan kami
dengan kekuatan dan kehebatannya,
tetapi beliau mengatakan Ia membesarkan kami dengan penuh
kasih sayang dan setulus hati membesarkan kami, dan juga dengan pertolongan
Tuhan.
Ibu saya adalah wanita Kartin Modern dalam hidup saya.
Saya yakin dan percaya setiap kesuksesan anak anaknya adalah
doa dan harapan ibu saya.
terima kasih ibu, kasih sayang mu yang membuatku berarti.
Artikel ini saya ikutkan dalam lomba blog Wanita Inspiratif, Zalora Indonesia.
Tulisan ini ikut berpartisipasi dalam lomba blog Zalora Indonesia
Artikel ini saya ikutkan dalam lomba blog Wanita Inspiratif, Zalora Indonesia.
Tulisan ini ikut berpartisipasi dalam lomba blog Zalora Indonesia
Saya butuh dukungan anda, komen dan like ya!
Terima kasih sudi baca. God bless us
wah asyik banget tulisannya,
ReplyDeletejamna q dulu nggak punya kamera, jadi aq nggak punya foto masa kecil nih. sedih banget yak T.T
@mohamad rivai aduh.. menyedihkan skali ya zaman itu.. gpp, skarang udah ada kamera kan, poto la sepuasnya :)
ReplyDeletemakasi udah mampir
Shalom, Susan. Makasih ud mampir, ya :)
ReplyDeleteBahagia banget punya ibu sehebat itu. Aku merinding baca yang bayi lahir itu :)
sekarang udah geedhe, masak mau foto bugil -_-
ReplyDeletekunjungan balik ini kakak.. :D
ReplyDeletewahh.. dari Tarakan ya, aku punya teman tapi udah hilang kontak T.T
Well, klo aku melihat orang-orang sukses tuh bukan kagum dari orangnya tapi kagum pada orang tuanya.. keren aja, gimana mereka mendidiknya. :D
met sore sobat wah lgi ikutan lomba'y semoga menang dan bisa jadi juari no 1 suksesterus sobat
ReplyDeletesaya juga sangat mengagumi sosok seorang ibu. Tanpa ada seorang ibu apalah artinya hidup ini
ReplyDeleteIbu itu bagaikan malaikat dlm hidup kita
ReplyDelete^_^
semoga menang
tiap anak pasti mengagumi ibu mereka :D itu foto adik lu kenapa ada messinya haha
ReplyDelete@titis agunging tyas kayak masih muda aja panggil kaka kaka :p
ReplyDeleteiya mbak,saya sangat setuju kalau wanita terinspiratif dalam idup kita itu adalah ibu. tanpa ibu, kita bukan siapa2 ya mbak. ibu itu seperti tangan kanan Tuhan yang dirancang-Nya memberikan yang terbaik untuk anak-anaknya.
ReplyDelete@Yoga Shena itukan poto bareng idolanya ^^
ReplyDelete@ terima kasih buat semuanya ya, maaf gak bisa balas komen satu persatu.
sayangi ibu anda ya!
makasiiii
Wanita sebenarnya memang lebih hebat loh.. dari pria. :)
ReplyDeletewahh kerenn,,,
ReplyDeletesemoga menang dalam ajang tersebut yah,,, aamiin :)
kamu lucu sekali waktu kecil...pengen nyubit..lol
ReplyDeleteSelamat ya tulisannya sudah masuk nominasi pemenang..
ReplyDeleteGudlak :)
salam kenal ya kakkk ^^
ReplyDeleteinspiratif sekali ibunya..
ibunya berhasilmendidik anak2nya...
ibu emang hebat!